Sofa memang bisa menjadi andalan sebuah ruangan.
Anda dapat menciptakan suasana yang nyaman, sejuk, ramah, atau modern dan
formal dengan meletakkan sofa yang sesuai. Penggunaan sofa di ruang tamu
sebagai bentuk keramahan pada tamu tentu juga dapat mengungkapkan karakter dari
pemilik rumah tersebut. karena itu hati-hati lah dalam memilih sofa untuk ruang
tamu nada karena bisa jadi tamu anda mempunyai kesan yang tidak anda inginkan.
1. Gaya.
Furniture
pada sofa mempunyai peran yang besar pada suatu rumah. sofa ruang tamu yang
sesuai dengan furniture lainnya memberikan tampilan kohesif dan mulus. Tema
klasik ataukah tema modern yang ingin anda bangun. Penggunaan bantal atau kain
throw dapat memberikan tampilan baru pada ruang tamu anda.
2. Nyaman
Sofa
pada ruang tamu memberikan tempat yang nyaman untuk istirahat atau bersantai.
Gunakan couch atau cushion untuk mendapatkan rasa nyaman yang sempurna.
3. Tempat duduk lebih
Sebuah
sofa sangat mudah dipindah untuk menyesuaikan jumlah orang yang ada. Sofa juga
membuat para tamu nyaman dalam berinteraksi. Anda dapat memisahkan sofa dan
mengaturnya agar tetap terlihat rapi.
4. Tempat Tidur Tamu
Sofa
tidak hanya bisa dipakai untuk duduk. Bila memungkinkan sofa bisa dipakai
sebagai tempat tidur yang simple dan nyaman. Atau mungkin Sofabed yang
multifungsi akan menjadi alternative yang praktis.