Sebuah ruang
makan dapat dilihat dari meja makan yang digunakan. Tidak masalah jika anda
ingin mendesain ulang ruang makan anda. Sebuah meja makan adalah salah satu
furniture yang berperan penting pada interior dapur atau ruang makan. Untuk itu
anda perlu tahu Model Meja makan Populer yang ada saat ini, yang bisa anda
pakai nanti .
Meja Makan Kayu.
Ini adalah
meja makan yang paling popular karena terbuat dari kayu. Meja ini mempunyai
beberapa gaya trendy dan serba guna
- Gaya Contemporer
Ini adalah gaya meja makan paling
populer diantara yang lain. Biasanya meja makan ini mempunyai garis lurus
ramping dan penampilan yang minim. Meja ini tersedia di berbagai ukuran, jadi
meja makan ini cocok untuk dapur apartemen atau ruang makan yang formal
- Gaya Country
Meja makan kayu jenis ini membuat dapur
atau ruang makan anda terasa cozy. Meja makan ini kokoh dan dapat bertahan pada
jangka waktu yang lama jika dirawat dengan benar. Meja makan ini tidak begitu
formal dan biasanya digunakan sebagi meja dapur
- Gaya Tradisional
Meja makan kayu ini bersifat formal atau
resmi. Penampilannya polos dengan polesan sert abanyak hiasan dan dekorasi.
Meja makan ini dipakai pada ruang makan yang besar dan acara special.
Meja Makan Kaca
Kebanyakan
meja makan kaca terbuat dari kaca hias pada bagian atasanya. Tetapi bahan kaca ini
sangat rapuh jika dipakai setiap hari. Karena itu anda dapat membeli meja
dengan kaca solid. Kaca ini lebih kuat dan tampil sangat menawan.
Meja Makan Modern.
Meja makan modern
dapat dilihat dari penampilannya yang minimalis dan garis yang bersih. Meja
makan ini cocok untuk apartemen dan ruang makan modern. Meja makan modern dapat
ternuat dari kayu, kaca atau metal. Meja makan ini dibuat ringan sehingga mudah
dipindahkan.
Periksalah
meja makan yang anda beli apakah satu set dengan kursi makan juga atau tidak.
Meja makan
mempunyai bentuk bermacam-macam seperti bundar, oval, persegi, persegi panjang.
Jumlah yang dapat ditampung juga berbeda-beda, 4 orang sampai 8 dan 12 orang.
Beberapa meja terdapat meja tambahan yang dapat digeser.