Setiap keluarga
pasti menginginkan mempunyai sebuah rumah idamannya. Tetapi terkadang karena
keterbatasan dana Anda hanya mampu membeli rumah dengan ukuran yang relatif
kecil. Rumah yang ukurannya kecil tidak bisa diisi dengan banyak barang yang
bisa menyebabkan ruang rumah menjadi sempit. Untuk menangani hal tersebut
banyak orang memilih untuk tidak membeli banyak barang.
Tentang Furniture Multifungsi
Untuk mengatasi
hal tersebut, ada solusi yang cukup tepat yaitu dengan
menggunakan furnitur yang multifungsi. Dengan menggunakan
furniture multifungsi kita bisa merasakan ruangan rumah menjadi lebih lapang tanpa harus kehilangan bagian fungsionalnya. Pemakaian furnitur multifungsi mulai digunakan sebagai gaya hidup di
sebagian negara-negara maju seperti Jepang,
Amerika dan Jerman.
Sekarang ini
pun furniture multifungsi mulai merambah ke negara – negara berkembang seperti
Indonesia.
Ciri – Ciri Furniture Multifungsi
Ciri – Ciri Furniture Multifungsi
Adapun ciri –
ciri sebuah furniture dikatakan multifungsi adalah sebagai berikut :
1.
Mudah dipindah
– pindahkan (mobile)
2.
Mampu berubah
bentuk (transformable)
3.
Menggunakan
bahan yang kuat
4.
Bervariasi
5.
Serba bisa
Kesimpulan
Furniture
multifungsi merupakan jenis furniture yang serba bisa, selain itu furniture
multifungsi juga sangat baik untuk perencanaan interior design rumah yang
berukuran kecil. Furniture multifungsi yang mudah dipindah – pindahkan sangat
cocok juga untuk seluruh ruangan sesuai dengan fungsinya. Pemilihan furnitur multifungsi pun sangat tepat
dalam menentukan kenyamanan ruangan anda.